Komisi Gratis | Bisnis Online Tanpa Modal

Senin, 24 Oktober 2011

Prancis meninta DK PBB Menindak lanjuti keamanan Suriah

Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) diminta prancis untuk segera menindaklanjuti Suriah seiring dengan meningkatnya kekerasan di negara tersebut.
 
Prancis ingi DK PBB memberlakukan sanksi ke Suriah karena ada aksi kejahatan terhadap manusia yang dilakukan oleh rezim yang berkuasa. tutur Menteri Luar Negeri Prancis Alain Juppe

"Secepatnya, kami akan membuat kesepakatan multilateral yang dapat menekan rezim Suriah. Sehingga penggunaan militer dalam kasus Suriah dapat dilegalkan dari sisi hukum internasional," ujar Juppe, seperti dikutip Asian Age, Sabtu (22/10/2011).

Pascakejatuhan Moammar Khadafi di Libya, Suriah mulai dilirik oleh masyarakat internasional. Kematian Khadafi juga sangat disambut oleh warga Suriah yang melakukan demonstrasi anti-pemerintahan di negaranya sendiri. Puluhan rakyat Suriah turun ke jalanan kota Homs, Suriah Jumat kemarin. Mereka pun mendesak Presiden Bashar al Assad turun dari jabatannya.

"Giliran Anda Bashar, akan segera datang," tulis warga yang melakukan demonstrasi di Homs, Suriah.

Seperti halnya di Libya, oposisi Suriah juga membentuk sebuah Dewan Transisi Nasional yang hendak menjatuhkan rezim yang berkuasa. Mereka pun hendak meminta pengakuan terhadap masyarakat internasional sebagai representasi yang sah bagi warganya. Langkah ini pun sempat mendapat pujian dari Uni Eropa, meski demikian, belum ada yang memulai untuk mengakui oposisi Suriah

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More